Luis Suarez Cetak 100 Gol untuk Barcelona

Luiz Suarez berhasil mencetak 100 gol untuk Barcelona pada hari Kamis (12/1) dini hari tadi WIB.

Pemain asal Uruguay yang berperan sebagai striker ini berhasil menggapai prestasi membanggakan ini ketika tim berjuluk La Blaugrana ini berhadapan dengan Athletic Bilbao dalam laga leg kedua babak 16 besar Copa del Rey yang digelar di Camp Nou. Ketika laga memasuki menit 35, Suarez berhasil mencetak gol indah dengan gaya voli usai menerima umpan silang hasil kiriman Neymar. Dalam pertandingan itu, tim raksasa asal Catalan ini sukses kalahkan Athletic Bilbao dengan skor 3-1.

Suarez bergabung dengan Barcelona dari tim asal Liga Primer Inggris Liverpool dengan nilai transfer mencapai 81,72 juta euro pada bursa transfer musim panas tahun 2014 yang lalu. Pun, pemain yang kini sudah menginjak usia 29 tahun itu hanya membutuhkan waktu sebanyak 120 pertandingan untuk bisa mencetak 100 gol untuk klub yang bermarkas di Camp Nou ini.

Selain itu, pertandingan kontra Athletic Bilbao tadi malam juga menandai 300 gol yang berhasil dicetak oleh trisula maut penyerang Barcelona berjuluk MSN, yang diisi oleh Suarez, Lionel Messi, dan Neymar.

Dalam laga itu pula, Neymar dan Messi masing-masing turut menyumbangan satu gol bagi kemenangan tim besutan manajer Luis Enrique ini.

Trisula maut MSN ini telah bermain bersama untuk Barcelona sejak tahun 2014 yang lalu.

Jika dipecah, Suarez tercatat telah mengumpulkan sebanyak 68 gol dalam 78 penampilannya di kompetisi La Liga Spanyol bersama dengan La Blaugrana. Capaian itu ditambah dengan 17 gol yang sudah dia koleksi dalam 24 penampilannya bersama dengan Barcelona di kompetisi Liga Champions Eropa.

Sementara itu, 15 gol yang lain berhasil dia kemas ketika tampil memperkuat tim raksasa asal Catalan ini pada kompetisi Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa, dan juga Piala Dunia Antar Klub FIFA.

Copyrights © 2019. All rights reserved.