Coutinho puji pengaruh Klopp

Philippe Coutinho memuji pengaruh manajernya Jurgen Klopp ketika Liverpool  berusaha mewujudkan mimpi besar mereka musim ini.

Pemain internasional Brasil ini kembali diturunkan setelah absen selama dua bulan karena cedera engkel dalam hasil imbang 1-1 dengan Manchesetr United, tampil selama 30 menit terakhir di pertandingan di Old Trafford.

Liverpool terpaut tujuh poin dari pemuncak klasemen sementara Chelesa di tempat ketiga dan juga masih bertahan di dua kompetisi domestik lainnya, dengan leg kedua semifinal EFL Cup menghadapi Southampton, yang sementara unggul dipimpin Saints 1-0, diadakan minggu depan.

“Kami harus terus bekerja sama karena musim ini sangat panjang. Kami punya tujuan besar yang ingin diwujudkan musim ini,” ungkap Coutinho jelang laga ulangan babak ketiga FA Cup hari Rabu ini di kandang tim asal Leagueu Two Plymouth Argyle.

“Kepercayaan diri dalam meraih hasil baik membawa perasaan yang baik pula, memberi tahu kami bahwa kami harus bekerja keras. Situasi kami musim ini sangatlah penting bagi kami dan Liverpool harus terus bermain apik.”

Klopp juga terlihat begitu semangat di pinggir lapangan Old Trafford dan bahkan sempat bersitegang dengan manajer United Jose Mourinho setelah pelanggaran dari Roberto Firmino terhadap Ander Herrera.

Liverpool baru kalah dua kali musim ini di Liga Primer di bawah Klopp dan Coutinho yakin bahwa solusi baru di lini belakang adalah alasan di balik performa the Reds.

Ketika ditanya mengenai Klopp, Coutinho menambahkan: “Dia manajer yang luar biasa, dia telah mengubah mentalitas dalam tim kami sehingga kami semakin kuat di lini belakang, dan kami akan terus bekerja bersama.”

 

Copyrights © 2019. All rights reserved.